Penulisan buku ini dilatari oleh fakta bahwa beberapa kalangan dalam internal Al Washliyah tidak atau kurang mengetahui sejarah dan ideologi organisasinya. Kenyataan ini diperoleh saat penulis diberi kesempatan oleh Majelis Pendidikan Pengurus Besar Al Washliyah untuk mewawancarai beberapa calon pejabat dan juga calon dosen di perguruan tinggi Al Washliyah. Untuk mengatasi masalah ini, akhirnya penulis mengambil inisiatif untuk menulis sebuah buku yang tidak tebal agar bisa dibaca dengan cepat dan tidak melelahkan. Buku ini menampilkan potret Al Washliyah sebagai gerakan Islam di Indonesia.